Text
Perpajakan Teori & Kasus
Perpajakan: Teori dan Kasus merupakan salah satu buku terpopuler yang memberikan pendekatan modern mengenal perpajakan, Buku ini dilengkapi dengan berbagai aktivitas perpajakan dan isinya selalu up-to-date sehingga menggambarkan konteks dunia nyata.
Buku yang telah mencapai edisi ketiga ini dimaksudkan untuk memenuhi kelengkapan kebutuhan literatur perpajakan dari sisi praktis, karena selama ini sebagian besar masih membahas perpajakan secara teoretis. Setiap bab menyajikan kasus dan pembahasannya dengan didahului teori yang mendasari pembahasan kasus tersebut. Setiap kasus dibahas secara menyeluruh meliputi menghitung memotong, menyetor, dan melaporkan pajak, Pemotongan pajak disertai dengan membuat Bukti Pemotongan, penyetoran pajak dilakukan dengan mengisi Surat Setoran Pajak (SSP), dan pelaporan pajak dilakukan dengan mengisi Surat Pemberitahuan (SPT).
Pada edisi ini, isi buku telah disesuaikan dengan peraturan terbaru yang berkaitan dengan Pajak Pertambahan Nilali dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPN dan PPnBMI, Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), Beberapa formulir khususnya yang berkaitan dengan PPN dan PPnBM (Formulir SPT Masa PPN) telah menggunakan formulir terbaru yang diberlakukan sejak tanggal 1 Januari 2007, yaitu Formulir 1107 dan Formulir 1107 PUT. Beberapa sistematika pembahasan dalam bagian tertentu diubah agar lebih sistematis sehingga lebih praktis dan mudah dipahami oleh pembaca.
S01674 | 336.2 | Perpustakaan Pusat | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain