Text
Kitab Kebajikan (Mutiara Al-Hikam)
Kitab Al-Hikam diibaratkan peta dan petunjuk arah bagi orang-orang (Salikin) yang berjuang di jalan Tuhan dan berjalan menempuh rute panjang menuju Allah. Kitab ini adalah bekal hidup yang setiap waktu dibutuhkan oleh para salik, agar mereka tetap mampu bertahan, tangguh, dan pantang menyerah pada ujian-ujian dan cobaan-cobaan berat yang terbentang sepanjang perjalananmenuju Tuhan tersebut.
Kitab ini menghadirkan secara detail dan terperinci setiap macam penyakit hati, aral dan rintangan yang menghambat perjalanan (suluk), serta cara-cara mengobati dan mengatasi semua problem tersebut. Pilihan dan cita rasa yang tinggi dan diksi-diksi kata yang tertuang dalam al-Hikam menunjukan jati diri penulisnya bahwa beliau tokoh sufi, filosof Agung, sekaligus seorang sastrawan besar. Kedalaman makna, keindahan stuktur bahasa, dan keluhuran nilai terpadu dengan utuh pada setiap kalimat-kalimat dalam kitab al-Hikam ini.
B05374 | 297.31 IBN k | (Agama) | Tersedia |
B05375 | 297.31 IBN k | (Agama) | Tersedia |
B05376 | 297.31 IBN k | (Agama) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain