Ebook
Pengantar Antropologi (Pokok-Pokok Etnologi II)
Pada buku ini Koentjaraningrat membahas secara khusus tentang etnografi. Etnografi diartikan sebagai suatu deskripsi mengenai kebudayaan etnik dari suatu suku bangsa secara holistik. Pokok deskripsi dalam etnografi ini adalah bahan me ngenai kesatuan kebudayaan suatu suku bangsa di suatu ko munitas dalam suatu daerah geografi ekologi atau suatu wi layah administratif
Etnografi merupakan bagian deskriptif dari antropologi. Bagi masyarakat Indonesia yang majemuk, antropologi berfungsi untuk mempelajari dan mendeskripsikan masyarakat Indone sia secara holisitik komparatif mengenai semua unsur kebudayaan.
Buku ini menguraikan pokok-pokok dari suatu etnograf, selain itu juga mendeskripsikan kehidupan suku bangsa-suku bangsa yang berkait dengan unsur kebudayaan tersebut, baik suku bangsa di Indonesia atau suku bangsa dunia.
Pokok-pokok etnografi tersebut diuraikan atas beberapa unsur kebudayaan yang biasa dibahas dalam etnografi dan kesenian, sistem teknologi tradisional, sistem mata pencaharian tradisi onal, sistem-sistem kekerabatan, kesatuan hidup lokal tradisi onal, serta religi dan kepercayaan.
EB00363 | 391 KOE p | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain