Ebook
Menjadi Sufi
Tak bisa dipungkiri bahwa Sufisme ( tashawwuf ) telah menjadi semacam cara beragama tersendiri dalam Islam . Beberapa ilmuwan , di antara nya Wahid Akhtar , bahkan mendefinisikan Sufisme sebagai esensi moralitas Islam , karena penekanannya pada ajaran - ajaran akhlak , yang justru untuk itulah Nabi saw . diutus . Namun , masalah asal - usul Sufisme ini telah menjadi perdebatan , baik di kalangan orang - orang Islam sendiri maupun di kalangan para sarjana Barat yang sebagian dari mereka , hingga kini , yakin bahwa gagasan - gagasan dasar dari mistisisme Islam ini berasal dari sumber sumber asing ( non - Islam ) . Memang benar , Sufisme menyerap sejumlah pengaruh unsur - unsur " luar " yang heterogen . Namun harus diketahui bahwa sumber - sumber utama Sufisme adalah Islam . Al - Quran merupakan sumber utama dan pertama bagi para Sufi .
Term Sufi berasal dari kata shuf ( semacam jubah dari kain wol ) yang mereka kenakan sebagai tanda prihatin dan penolakan terhadap dunia . Dari bentuk kata sifat shufi inilah diturunkan kata kerja tashawwuf , yang berarti " menjadi seorang Sufi " atau " berusaha untuk menjadi seorang Sufi " .
Buku ini terdiri dari dua bagian . Bagian pertama adalah pengantar dan telaah umum Sufisme serta kajian atas karya Suhrawardi oleh Menahem Milson . Bagian kedua merupakan terjemahan singkat dari Kitab Adab Al - Muridin , yang menampilkan garis besar Sufisme sebagaimana yang dipahami oleh salah satu tokoh besar Sufi , Abu Al - Najib Al - Suhrawardi . Al - Suhrawardi dapat dipandang sebagai tokoh khas Şufisme ortodoks , yang menggabungkan kajian hukum dan teologis dengan ketaatan mistis , penolakan terhadap dunia dan kesetiaan untuk mengajar serta mem bimbing orang banyak . Jadi , melalui kajian yang terperinci atas tokoh besar Sufi ini beserta karyanya , kita dapat memahami lebih konkret watak Sufisme ortodoks dan perannya dalam pembentukan Islam Abad Per tengahan . Buku ini diharamkan pemahaman yang tentang Sufisme.
EB00275 | 297.52 ABU m | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain